Penelitian Mahasisa UGM. Buah Pare Berkhasiat Obati Cacingan

Sakit perut, mual hingga muntah merupakan beberapa tanda anak menderita cacingan. Berbagai macam pengobatan seperti pemberian obat cacing dilakukan untuk mengatasi permasalahan kesehatan yang sudah sangat lama di Indonesia.

Namun, siapa sangka Pare yang dikenal sebagai buah yang sangat pahit mampu diubah untuk pengobatan penyakit cacingan. Mahasiswa UGM yakni Dimas Reza Rahmana, Habil Alam Rahman dan Deby Aulia Rahmi yang berasal dari Fakultas Kedokteran serta Lina Permatasari dari Fakultas Farmasi menemukan fakta menarik dari pare yang ternyata mujarab hadapi penyakit Cacingan.

Mahasiswa tersebut melakukan penelitian terhadap buah pare (Mommordica charantia L) dan mendapati bahwa buah ini memiliki potensi untuk mengobati cacingan. Buah pare mengandung senyawa antihelmintik yang dapat menghancurkan cacing penyebab penyakit cacingan.

"Buah pare mengandung senyawa saponin yang mempunyai efek antihelmintik, jadi sangat mungkin dimanfaatkan untuk mengobati cacingan. Biji, daun dan buah pare dari penelitian kami terbukti menghasilkan senyawa tersebut," ungkap Dimas Reza, dikutip KRJogja, Rabu (20/1/2016).

Namun percobaan yang dilakukan para mahasiswa masih perlu dilakukan terus-menerus untuk mendapatkan hasil maksimal. "Kami telah mengujikan pada cacing gelang yang ada pada ayam (Ascaridia galli), kami infus dengan ekstrak pare dan hasilnya cacing bisa hancur dinding sel setelah 11 jam," imbuhnya.

Mahasiswa akan terus melakukan penelitian untuk mengetahui reaksi dari hewan maupun manusia ketika diberikan ekstrak pare ketika menderita penyakit cacingan. "Kami harus tahu reaksi detailnya jadi masih akan melakukan penelitian lanjutan," pungkas Dimas.

Sumber: okezone.com
loading...
loading...

Subscribe to receive free email updates: